Monday, February 23, 2015

Doa Ketika Bercermin


Berikut adalah lafadz doa ketika bercermin/berkaca dan/atau berhias, dalam bahasa arab, latin lengkap dengan artinya. 

اَلْحَمْدُ ِللهِ، كَمَا حَسَّنْتَ خَلْقِىْ فَحَسّنْ خُلُقِىْ

AL-HAMDULILLAAHI KAMAA HASSANTA KHOLQII FAHASSIN KHULUQII
Artinya: Segala puji bagi Allah, baguskanlah budi pekertiku sebagaimana Engkau telah membaguskan rupa wajahku
Doa saat atau ketika bercermin agar kita selalu mensyukuri apa yang telah Allah Swt berikan kepada kita.Doa ini di baca saat kita berkaca atau bercermin.Semoga doa ketika bercermin ini dapat memberikan manfaat bagi kita semua amiin ya robbal alamin.
dalam bentuk lain : 

اَللَّهُـمَّ كَمَا حَسَّـنْتَ خَلْقِـيْ فَحَسِّـنْ خُلُقِـيْ
Bacaan Doa Ketika Bercermin (Berkaca atau Berhias) dalam Bahasa Indonesia 
Allaahumma kamaa hassanta kholqii fa hassin khuluqii 
Terjemahan Doa Ketika Bercermin (Berkaca atau Berhias) 
“Ya Allah sebagaimana Engkau telah ciptakan aku dengan baik, maka perbaikilah akhlakku”

KETERANGAN :
Bercermin merupakan kebiasaan yang sering dilakukan oleh siapa saja. karena dengan bercermin kita akan mengetahui bentuk raut muka. Karena itulah Rasululah Saw., menganjurkan kepada setiap umatnya apabila bercermin sebaiknya membaca do'a tersebut. Hal ini tercantum dalam Hadits yang diriwayatkan oleh Annas ra.

0 comments:

luvne.com resepkuekeringku.com desainrumahnya.com yayasanbabysitterku.com